Content Marketing kian hari meningkat semakin tajam dan tidak menunjukkan adanya tanda-tanda penurunan. Hampir tiap bulannya bermunculan nama-nama baru dalam berbagai bidang, baik industri pendidikan berbasis digital, hiburan, kesehatan, e-commerce hingga produksi video webseries.
Seiring tingginya tingkat persaingan di internet, tak pelak peran content marketing akan semakin penting.
Untuk masuk ke dunia kompetisi super ketat ini tidaklah mudah. Dibutuhkan talenta dan dukungan berbagai perangkat sebagai media untuk mendistribusikan setiap gagasan yang dituangkan ke dalam bentuk konten. Dan salah satu media paling praktis yang dapat dimanfaatkan adalah blog.
Melalui blog bukan hanya ide dan gagasan dapat dipublikasikan, melainkan juga berbagai format konten, artikel, foto, ilustrasi dan format lain dapat diterbitkan dan dibaca oleh banyak orang.
Singkatnya blog sebagai suatu wadah dapat dimanfaatkan sebagai media untuk mencapai tujuan-tujuan bisnis cepat berkembang.
Aktivitas blogging telah menjadi populer yang lebih sedikit menyita waktu dan jauh lebih efisien serta terjangkau dari segi biaya.
Itulah sebagian kecil ide-ide muncul mengapa seorang sales atau siapa saja yang ingin membangun brand harus memanfaatkan media yang satu ini.
Tentu saja sebagai seorang blogger kita berharap blog yang kita miliki akan segera populer dan pengunjung terus berdatangan.
Karena dengan meningkatnya popularitas blog akan mudah bagi kita mewujudkan apa yang telah direncanakan sebelumnya, monetisasi blog misalnya.
Namun untuk mempopulerkan sebuah blog baru tidaklah sama mudahnya dengan beberapa tahun lalu. Di mana dunia maya belum seramai saat ini.
Bisa saja mengambil jalan pintas dengan membayar pengembang web untuk merancang sebuah blog lalu menyewa beberapa penulis dan segera mempublikasikan blog Anda dengan harapan pengunjung akan segera mengalir.
Namun apa dikata. Pengunjung yang ditunggu-tunggu tidak juga datang. Tidak ada trafik... Blog Anda tidak ada yang baca.
Postingan demi postingan dibuat demikian seterusnya hari demi hari tanpa mengenal lelah tapi tetap saja tidak ada hits untuk blog Anda? Apa masalahnya?
Jawaban untuk pertanyaan seperti itu sebenarnya sangat relatif. Namun dari semua teori yang berkembang salah satu hal paling utama blogging adalah konten.
Blogging sangat bergantung pada mesin pencari. Melalui mesin pencari sebuah blog akan memperoleh pengunjung melalui lalu lintas organik yang akan menyumbang pengunjung potensial gratis untuk blog Anda.
Semua ini dapat dicapai jika konten memenuhi aspek-aspek tertentu terutama aspek SEO, konten disukai dan dibutuhkan oleh banyak orang.
Kita mulai dengan konten. Konten memiliki kekuatan besar untuk menarik pembaca agar kembali mengunjungi blog kita dan dapat menaikkan brand dalam jangka waktu relatif lama. Sebuah blog dengan konten tidak berkualitas namun memiliki kekuatan SEO yang luar biasa dapat saja menarik pengunjung dan meningkatkan hits yang luar biasa pula. Namun hal ini biasanya hanya berlangsung sebentar saja.
Dengan memahami dasar-dasar penulisan, blog Anda dapat menyalip trafik dengan cepat. Namun penting diperhatikan bahwa menulis artikel tidak hanya tentang tata bahasa, namun topik yang dipilih juga harus menarik sesuai dengan isu yang berkembang.
Pilih topik dengan headline eye-catching dan buat tulisan semenarik mungkin. Jika menerjemahkan tulisan dari bahasa Inggris, hindari penggunaan robot untuk menulis (google translate misalnya). Menulislah seperti halnya Anda berbicara sehari-hari agar tulisan terlihat akrab dengan pembaca.
Menerbitkan artikel tidak cukup hanya dengan membuat artikel lalu melayangkannya ke udara lalu percaya bahwa artikel tersebut akan melekat di setiap benak pembaca. Kemudian mereka akan kembali berkunjung untuk membaca artikel Anda.
Pengguna internet membutuhkan pengingat agar mereka sadar bahwa Anda ada di dunia maya. Dan dengan membuat jadwal publikasi akan membantu mereka untuk mengingat Anda.
Meletakkan tombol berbagi di bawah setiap postingan adalah ide yang amat baik agar konten Anda mudah disebarkan oleh pembaca. Hal ini sangat membantu untuk meningkatkan lalu-lintas blog.
Faktor-faktor lain yang patut diperhatikan adalah: foto; foto dianggap lebih mungkin untuk menarik minat pembaca berbagi.
Ke dua contoh di atas dapat membantu agar konten Anda mudah tersebar. Letakkan tombol berbagi ke media-media sosial seperti facebook, Google Plus dan Twitter, agar pembaca mudah membaginkan konten blog Anda.
Jumlah artikel sangat penting bagi mesin pencari, karena setiap Anda mempublikasin artikel baru maka halaman-halaman lain juga akan ikut diindeks.
Bahkan dalam sebuah penelitian menunjukkan rata-rata perusahaan akan melihat pertumbuhan traffic hingga 45% ketika menambah jumlah artikel blog dari 11-20 artikel menjadi 21-50 artikel. Hal disebabkan karena seiring dengan peningkatakan jumlah artikel, maka kata kunci yang relevan dan topik termasuk di dalamnya kata kunci pada setiap halaman blog Anda juga bertambah. Kombinasi yang baik antar kata kunci dan jumlah artikel dapat meningkatkan pengindeksan pencarian yang akan mengarahkan lalu lintas blog Anda dari waktu ke waktu.
Lihat juga Teknik SEO Untuk Blogspot
8 alasan mengapa blog sepi pengunjung [ bangjonie.blogspot.co.id ] |
Seiring tingginya tingkat persaingan di internet, tak pelak peran content marketing akan semakin penting.
Untuk masuk ke dunia kompetisi super ketat ini tidaklah mudah. Dibutuhkan talenta dan dukungan berbagai perangkat sebagai media untuk mendistribusikan setiap gagasan yang dituangkan ke dalam bentuk konten. Dan salah satu media paling praktis yang dapat dimanfaatkan adalah blog.
Melalui blog bukan hanya ide dan gagasan dapat dipublikasikan, melainkan juga berbagai format konten, artikel, foto, ilustrasi dan format lain dapat diterbitkan dan dibaca oleh banyak orang.
Singkatnya blog sebagai suatu wadah dapat dimanfaatkan sebagai media untuk mencapai tujuan-tujuan bisnis cepat berkembang.
Aktivitas blogging telah menjadi populer yang lebih sedikit menyita waktu dan jauh lebih efisien serta terjangkau dari segi biaya.
Itulah sebagian kecil ide-ide muncul mengapa seorang sales atau siapa saja yang ingin membangun brand harus memanfaatkan media yang satu ini.
Tentu saja sebagai seorang blogger kita berharap blog yang kita miliki akan segera populer dan pengunjung terus berdatangan.
Karena dengan meningkatnya popularitas blog akan mudah bagi kita mewujudkan apa yang telah direncanakan sebelumnya, monetisasi blog misalnya.
Namun untuk mempopulerkan sebuah blog baru tidaklah sama mudahnya dengan beberapa tahun lalu. Di mana dunia maya belum seramai saat ini.
Bisa saja mengambil jalan pintas dengan membayar pengembang web untuk merancang sebuah blog lalu menyewa beberapa penulis dan segera mempublikasikan blog Anda dengan harapan pengunjung akan segera mengalir.
Namun apa dikata. Pengunjung yang ditunggu-tunggu tidak juga datang. Tidak ada trafik... Blog Anda tidak ada yang baca.
Postingan demi postingan dibuat demikian seterusnya hari demi hari tanpa mengenal lelah tapi tetap saja tidak ada hits untuk blog Anda? Apa masalahnya?
Jawaban untuk pertanyaan seperti itu sebenarnya sangat relatif. Namun dari semua teori yang berkembang salah satu hal paling utama blogging adalah konten.
Blogging sangat bergantung pada mesin pencari. Melalui mesin pencari sebuah blog akan memperoleh pengunjung melalui lalu lintas organik yang akan menyumbang pengunjung potensial gratis untuk blog Anda.
Semua ini dapat dicapai jika konten memenuhi aspek-aspek tertentu terutama aspek SEO, konten disukai dan dibutuhkan oleh banyak orang.
Inilah 8 Alasan Blog Sepi Pengunjung
Untuk memastikan apa saja yang sudah Anda lakukan berkenaan dengan SEO pada blog Anda mari kita lihat beberapa poin berikut ini. Meskipun artikel ini tidak ditujukan untuk membahas tentang hal-hal teknis, namun sudah cukup bagi kita untuk mengetahui beberapa alasan mengapa sebuah blog sepi pengunjung.1. Blog Anda Masih Baru
Kehadiran sebuah blog baru belum begitu banyak yang tau. Sudah pasti sepi pengunjung. Namun hal ini bukan suatu masalah berarti karena Anda masih dapat mempromosikan blog secara bertahap. Dibutuhkan kesabaran dan keuletan untuk mendapatkan audiens serta menaikkan hits blog. Namun blog baru akan menjadi masalah besar bagi Anda jika tujuan utama blogging Anda salah. Ngeblog tidak hanya sekedar meraih uang di internet, tapi lebih dari itu sebuah blog harus mampu mempersembahkan yang terbaik untuk pembaca.2. Anda Blogging Untuk Diri Sendiri
Blogging tidak semata hanya untuk menghasilkan uang. Tujuan blog bisnis bukan untuk mengiklankan katalog produk. Sebuah blog bisnis yang baik memiliki nilai berarti untuk dipersembahkan kepada pengguna. Artinya konten dan topik blog harus dirancang sedemikian rupa agar dapat menarik dan mendapatkan pelanggan serta mempertahankan pembaca. Jika blogging Anda tentang diri sendiri, prestasi, keluarga atau katalog produk maka berhentilah. Fokuslah pada mencari tahu apa yang berarti bagi pengguna, hal ini penting untuk menghasilkan materi blog berikutnya yang lebih relevan.Kita mulai dengan konten. Konten memiliki kekuatan besar untuk menarik pembaca agar kembali mengunjungi blog kita dan dapat menaikkan brand dalam jangka waktu relatif lama. Sebuah blog dengan konten tidak berkualitas namun memiliki kekuatan SEO yang luar biasa dapat saja menarik pengunjung dan meningkatkan hits yang luar biasa pula. Namun hal ini biasanya hanya berlangsung sebentar saja.
3. Konten Blog Anda Tidak Dicari Orang
Kunci blogging adalah untuk pembaca yang Anda inginkan bukan untuk dibaca sendiri. Ini berarti bahwa memahami basis pelanggan blog adalah penting untuk merangsang pertumbuhan blog di masa depan. Blog harus memiliki beberapa nilai agar menarik para pembaca: memiliki manfaat praktis, menyajikan solusi, mengedukasi, detail, menghibur dan mengandung kebaruan informasi. Dimulai dengan menciptakan basis pelanggan yang mengartikulasikan kepentingan dan keperibadian mereka. Sering melakukan diskusi-diskusi dalam komunitas baik di forum-forum maupun melalui chatting dengan calon pelanggan atau pengunjung dari berbagai jenis dan kateristik untuk mengidentifikasi kepribadian mereka. Hal ini dapat Anda gunakan sebagai acuan untuk pembuatan konten berikutnya. Melakukan hal-hal semacam ini akan membuat Anda selaras dengan target audiens dan sangat membantu untuk pembuatan konten di masa akan datang.4. Artikel Membosankan
Poin ini kedengarannya tidak sedap memang. Saya gak tau apakah tulisan ini menarik atau membosankan. Andalah yang menilai. Tapi setidaknya akan dapat dijadikan bahan untuk evaluasi. Tapi kadang-kadang memang menulis untuk blog bisnis sangat sulit dan membosankan bagi pembaca. Jika punya budget untuk menyewa penulis pastikan Anda membaca dan menelaahnya dengan seksama, pastikan tulisannya menarik untuk dibaca. Jika memutuskan untuk menulis sendiri, pastikan untuk mempertimbangkan beberapa aturan penulisan dasar pada bahasa khususnya grammar, ejaan dan kejelasan penulisan.Dengan memahami dasar-dasar penulisan, blog Anda dapat menyalip trafik dengan cepat. Namun penting diperhatikan bahwa menulis artikel tidak hanya tentang tata bahasa, namun topik yang dipilih juga harus menarik sesuai dengan isu yang berkembang.
Pilih topik dengan headline eye-catching dan buat tulisan semenarik mungkin. Jika menerjemahkan tulisan dari bahasa Inggris, hindari penggunaan robot untuk menulis (google translate misalnya). Menulislah seperti halnya Anda berbicara sehari-hari agar tulisan terlihat akrab dengan pembaca.
5. Konten Tidak Relevan
Blogging tidak hanya tentang topik menarik, untuk menarik perhatian pengguna topik harus memiliki relevansi dengan isu-isu terkini. Untuk poin yang satu ini Anda harus selalu pasang telinga dan mata. Pantau terus setiap perkembangan, mulai dari trend industri, acara, berita hingga ke perkembangan budaya. Kunjungi blog-blog lain yang relevan serta memiliki otoritas dan peringkat di mesin pencari. Sisipkan komentar disertai kata-kunci yang sedang ngetrend saat ini. Hal ini dapat meningkatkan tidak hanya lalu-lintas organik namun persepsi pembaca tentang blog Anda.6. Jarang Posting dan Jadwal Penerbitan Artikel Tidak Teratur
Membuat konten berkualitas hanyalah permulaan. Masih banyak faktor lain yang perlu dipertimbangkan karena memainkan peran penting dalam usaha-usaha meningkatkan lalu-lintas situs. Untuk pemula dianjurkan membuat jadwal khusus untuk menerbitkan artikel lalu jalankan dengan penuh konsisten.Menerbitkan artikel tidak cukup hanya dengan membuat artikel lalu melayangkannya ke udara lalu percaya bahwa artikel tersebut akan melekat di setiap benak pembaca. Kemudian mereka akan kembali berkunjung untuk membaca artikel Anda.
Pengguna internet membutuhkan pengingat agar mereka sadar bahwa Anda ada di dunia maya. Dan dengan membuat jadwal publikasi akan membantu mereka untuk mengingat Anda.
7. Blog Anda Tidak Tersebar
Menyebarkan berita tidak sepenuhnya tugas Anda, meskipun Anda bertanggung jawab penuh atas beban pekerjaan.Meletakkan tombol berbagi di bawah setiap postingan adalah ide yang amat baik agar konten Anda mudah disebarkan oleh pembaca. Hal ini sangat membantu untuk meningkatkan lalu-lintas blog.
Faktor-faktor lain yang patut diperhatikan adalah: foto; foto dianggap lebih mungkin untuk menarik minat pembaca berbagi.
Ke dua contoh di atas dapat membantu agar konten Anda mudah tersebar. Letakkan tombol berbagi ke media-media sosial seperti facebook, Google Plus dan Twitter, agar pembaca mudah membaginkan konten blog Anda.
8. Konten Blog Tidak Dioptimasi Untuk Mesin Pencari.
Seperti yang dinyatakan sebelumnya, blogging tergantung pada lalu lintas organik dari kata kunci. Jika blog Anda tidak dioptimalkan untuk mesin pencari, maka lalu lintas organik akan lebih sulit diperoleh.Jumlah artikel sangat penting bagi mesin pencari, karena setiap Anda mempublikasin artikel baru maka halaman-halaman lain juga akan ikut diindeks.
Bahkan dalam sebuah penelitian menunjukkan rata-rata perusahaan akan melihat pertumbuhan traffic hingga 45% ketika menambah jumlah artikel blog dari 11-20 artikel menjadi 21-50 artikel. Hal disebabkan karena seiring dengan peningkatakan jumlah artikel, maka kata kunci yang relevan dan topik termasuk di dalamnya kata kunci pada setiap halaman blog Anda juga bertambah. Kombinasi yang baik antar kata kunci dan jumlah artikel dapat meningkatkan pengindeksan pencarian yang akan mengarahkan lalu lintas blog Anda dari waktu ke waktu.
Kesimpulan
Blogging itu gampang. Yang sulit adalah merawat agar blog tetap eksis. Hal ini dapat dicapai dengan usaha-usaha pembuatan konten yang baik, berkualitas, relevan, dan menarik serta mempublikasikannya dengan teratur dan konsisten. Menyediakan fitur untuk berlangganan via email, adalah juga penting untuk mempertahankan pembaca. Dengan menjalankan tugas-tugas poko blogging di atas mungkin dalam waktu relatif singkat Anda akan melihat blog kecil Anda tumbuh menjadi blog raksasa bukan blog sepi pengunjung, tanpa Anda sadari.Lihat juga Teknik SEO Untuk Blogspot
0 comments:
Post a Comment